Ditemukan antara tahun 1946 dan 1956, Gulungan-gulungan Laut Mati (Dead Sea Scrolls) adalah koleksi dari 972 naskah kuno yang berisi bagian dari apa yang sekarang dikenal sebagai Alkitab Ibrani, serta berbagai dokumen ekstra-Alkitab.
Gulungan-gulungan ini pertama kali ditemukan oleh seorang pengembala Muhammed Edh-Dhib, saat dia mencari hewan gembalaannya yang tersesat di antara tebing kapur di Khirbet Qumran di tepi Laut Mati yang sekarang adalah Tepi Barat (West Bank).