Seorang turis terpesona melihat awan-awan kecil seputih kapas berserak di bawah pesawatnya saat melintasi lautan karibia. Diapun segera mengabadikan pemandangan itu dengan kameranya. Namun betapa terkejutnya dia saat melihat hasil foto-fotonya karena tampak warna-warni indah seperti pelangi dibawah awan-awan itu. Darimana warna-warni berasal atau benarkah ia berada diatas pelangi?
Alam adalah ayat-ayatNYA yang mungkin bukan tertulis, namun indah terlukis oleh 'pena' Sang Pencipta
Alam adalah ayat-ayatNYA yang mungkin tidak tersurat, namun indah tergurat oleh Qalam Sang Maha Agung
Alam adalah ayat-ayat dari sang Maha Guru untuk 'murid-murid'NYA yang mau membaca .........
Wednesday, October 29, 2014
Cerobong Travertine di Danau Abbe
Danau Abbe adalah sebuah danau garam, yang terbesar dan terakhir dari rantai enam danau yang terhubung di perbatasan Ethiopia-Djibouti. Danau ini terletak di sebuah lembah yang disebut Afar Depression pada titik di mana lempeng Arab, Nubian, dan Somalia saling menarik diri dari satu sama lain. Strain yang disebabkan oleh pemisahan lempeng Nubian dan Somalia telah menciptakan lanskap yang aneh di sekitar Danau Abbe.