Anda semua pasti mengenal jangkrik. Jangkrik jantan sering mengerik (berbunyi) pada malam hari. Kerikan mereka adalah bagian dari suara malam di sawah dan hutan kita, dihasilkan oleh gesekan sayap mereka di satu sama lain. Pada sayap mereka terbentuk struktur khusus yang membuat getaran yang kita dengar sebagai 'Nyanyian jangkrik'. Mekanismenya sama seperti saat anda menggosok kuku Anda pada sisir. Kerikan jangkrik jantan ditujukan untuk memikat betinanya.