Tuesday, January 6, 2015

Bola Terbang Misterius Terekam di Atas California

Sebuah bola bersinar misterius telah terekam melepaskan diri dari obyek seperti meteorit yang sedang melesat di langit di atas California. Objek yang tidak biasa itu terlihat bergerak di langit dengan meninggalkan ekor panjang di belakangnya yang merupakan karakteristik dari puing-puing ruang angkasa atau meteorit yang terbakar di atmosfer.



Tapi setelah beberapa detik, sebuah bola bersinar tampak memisahkan diri dari obyek utama dan bergerak ke arah yang berlawanan.

Para Pemburu UFO mengklaim bola terang itu mungkin semacam kursi lontar kapal terbang yang jatuh. Namun, yang lain mengatakan bahwa bola tersebut mungkin pecahan meteorit yang memang sering pecah di atmosfer.

Ada beberapa penampakan bola api meteorit di AS selama seminggu terakhir, dengan banyak laporan berasal dari California. Beberapa hari terakhir para astronom juga menikmati peristiwa puncak hujan meteor tahunan, Quadrantid.

Bola api itu terlihat oleh Ken Roberts ketika ia sedang dalam perjalanan pulang dari bekerja di California selatan. Dia mengatakan: "Saya sedang dalam perjalanan pulang setelah bekerja ketika UFO atau apa pun Anda menyebutnya tertangkap mata saya. "Saya lalu menepi di depan rumah seseorang untuk merekamnya".

"Pokoknya saya tidak tahu apa sebenarnya obyek tersebut. Tidak mungkin itu pesawat karena tidak ada suara. Dan saya juga tidak mendengar ada kabar kecelakaan pesawat setelahnya.

"Bola bersinar misterius atau Orb yang memisahkan diri, terlihat terbang langsung ke langit dan menghilang. "

Ken kemudian mempostingkan videonya di YouTube pada Senin malam tapi tidak mengatakan kapan atau di mana rekaman itu telah difilmkan.


Video menunjukkan sekitar 30 detik dari rekaman UFO, sebelum tiba-tiba menunjukkan layar hitam di dua menit terakhir.

Menurut situs berita UFO OpenMinds, bola kecil yang melepaskan diri dari bola api utama adalah 'aneh'. Dikatakan: "Bola kecil di video ini berperilaku berbeda dari puing-puing meteorit biasanya."

Menurut American Meteor Society, ada beberapa laporan penampakan meteorit di seluruh AS selama seminggu terakhir. Mereka menerima lebih dari 1.500 laporan saksi mata - terutama di New York tetapi beberapa sejauh Maine dan California - yang melaporkan bola api yang cerah melewati langit pada tanggal 29 Desember.

American Meteor Society juga mengatakan telah menerima 17 laporan dari saksi mata di California utara mengenai bola api di langit pada tanggal 3 Januari. Salah satu saksi mata yang menyebut diri mereka Subramanian N mengatakan bahwa bola api yang ia lihat memiliki warna hijau.

Laporan-laporan penampakan bola api yang diterima oleh American Meteor Society pada 3 Januari 2015

Seorang pria dari Eagen, Minnesota, melaporkan melihat apa yang dia pikir adalah satelit di langit yang pecah menjadi dua. Ia mengatakan: "Saat obyek melintas, ada kilat yang sangat singkat dari sisi kanan dan jejak sesaat dari objek sekunder, yang tampak seperti bola api hijau seolah-olah ditembakkan keluar atau dikeluarkan dari obyek pertama.


Namun, beberapa komentator telah mempertanyakan apakah video terbaru adalah asli atau mungkin telah diedit secara digital setelah perekaman.

Nigel Watson, penulis UFO Investigation Manual, berkata: "Ini bisa jadi adalah meteor atau sampah antariksa yang menerjang kembali ke Bumi, tapi apa yang disebut 'bola putih' yang meninggalkannya pasti membuat para pecinta UFO bersemangat.

"Mereka ingin tahu apakah itu adalah semacam pod yang dikeluarkan dari pesawat alien yang mengalami kecelakaan. Namun saya juga bertanya-tanya apakah itu adalah objek yang sama sekali berbeda yang hanya tampak seolah-olah keluar dari bola api pertama".

"Apa pun peristiwa ini, yang pasti itu adalah peristiwa yang sangat tidak biasa, mekipun jika itu bukan piring terbang yang dikendalikan alien yang terjun ke Bumi dengan cara yang spektakuler."


Baca Juga:








Source : inquisitr.com