Wednesday, December 26, 2012

NGC 5189

Mengapa nebula ini disebut-sebut begitu kompleks?

Ketika sebuah bintang seperti matahari kita sedang mendekati akhir masanya, maka bintang tersebut akan membuang lapisan luarnya, menjadi bentuk yang lebih sederhana. Kadang-kadang berbentuk bola, kadang lobus ganda, dan kadang-kadang berupa cincin atau helix.



Dalam kasus nebula planet NGC 5189, ternyata tidak ditemukan struktur yang sederhana seperti itu. Untuk membantu mengetahui penyebabnya, Teleskop Luar Angkasa Hubble yang mengorbit Bumi baru-baru ini mengamati NGC 5189 dengan lebih detil. Temuan sebelumnya menunjukkan tentang beberapa kejadian keluarnya material dalam jumlah besar, termasuk yang terkini adalah terciptanya sebuah bentuk torus yang terang namun terdistorsi di sepanjang garis horizontal yang tampak pada bagian tengah gambar.

Hasil penelitian tampaknya tetap konsisten dengan dugaan bahwa bintang yang hampir mati ini merupakan bagian dari sistem bintang ganda dengan sumbu simetri yang sedang mengalami precession (perubahan rotasi/orbit). Meskipun sudah diperoleh data baru seperti ini, penelitian akan tetap terus dilanjutkan. NGC 5189 memiliki ukuran sepanjang sekitar tiga tahun cahaya dan terletak sejauh lebih kurang 3.000 tahun cahaya menuju ke arah rasi bintang Lalat (Musca) di langit belahan selatan.

Ini adalah video zooming ke wilayah langit yang mengandung planetary nebula NGC 5189. Nebula ini memiliki struktur rumit dan filamen sekitarnya lobus kebiruan. Nebula ini dibentuk oleh gas melarikan diri dari bintang seperti Matahari sekarat. Nebula ini terletak beberapa ribu tahun cahaya di konstelasi Musca selatan.



NGC 5189 (Gum 47, IC 4274, dijuluki Spiral Nebula Planetary) adalah nebula planet di konstelasi Musca. Nebula ini ditemukan oleh James Dunlop pada 1 Juli 1826, yang di katalog sebagai Δ252. Selama bertahun-tahun, dekade 1960-an., Nebula ini dianggap suatu nebula emisi terang. Karl Gordon Henize lah yang pada tahun 1967 pertama kali menggambarkan NGC 5189 sebagai kuasi-planet berdasarkan emisi spektral.

Popular Posts