Friday, March 29, 2013

Bunga Lupin di Danau Takepo, New Zealand

Danau Tekapo adalah danau terbesar kedua dari tiga danau yang berjajar dan membentang utara-selatan sepanjang tepi utara dari Mackenzie Basin di South Island, Selandia Baru. Danau ini bagaikan mimpi para fotografer yang menjadi kenyataan, dengan pemandangan gunung yang diselimuti salju dan danau berwarna biru pirus yang indah menawan. Setiap tahun dari pertengahan November hingga Desember, keindahannya ditingkatkan oleh tampilan warna-warni Lupins.

Danau Natron, Tanzania

Danau Natron adalah danau garam yang terletak di Tanzania utara, dekat perbatasan Kenya, dan timur laut dari kawah Ngorongoro, di cabang timur Great Rift Valley, Afrika. Terletak antara perbukitan vulkanik dan kawah yang dalam, Danau Natron duduk di titik terendah dari Rift Valley - 600m di atas permukaan laut - dan mungkin menjadi badan air yang paling kaustik di dunia.

Popular Posts