Friday, October 3, 2014

Foto Fenomena Red Sprite Paling Cerah

Selama beberapa dekade, pilot maskapai penerbangan lah orang-orang yang cukup beruntung dapat melihat fenomena alam yang luar biasa yang dikenal sebagai Red Sprite. Kilatan cahaya yang langka ini hanya berlangsung beberapa milidetik dan berada 80 km dari atas permukaan bumi selama badai.




Seorang fotografer berhasil menangkap cahaya yang sulit dipahami ini setelah menghabiskan waktu beberapa bulan menunggu badai di Vivaro, Italia.

Kilatan cahaya yang luar biasa ini disebabkan oleh pelucutan muatan listrik besar di langit, dan mereka mendapatkan rona merah tua mereka dari molekul nitrogen di udara.

Marko Korosec, 32, berhasil menangkap foto-foto langka sambil berdiri di ladang jagung, yang berjarak lebih dari 320km dari fenomena tersebut.

Mr Korosec, dari Sezana di Slovenia, mengatakan: "Saya sudah berusaha untuk menangkap mereka selama beberapa bulan. Saat ini saya sangat senang dengan hasilnya, red sprite terlihat cukup detail dan mengesankan. Sprite tidak mudah untuk ditangkap, dan mungkin terjadi hanya beberapa kali tiap jam, tetapi sistem badai sangat aktif saat ini. Sangat sulit untuk mendapatkan gambar ini karena mereka begitu langka dan Anda harus cukup beruntung menemukan badai yang menghasilkan mereka".

"Anda mungkin mengambil ratusan foto tanpa menangkap salah satu dari mereka, "tambah Mr Korosec, yang bekerja sebagai administrator sistem untuk jalan bebas hambatan di Slovenia.



"Hanya yang terkuat dan yang paling terang yang terlihat dengan mata telanjang, bertindak seperti cahaya kilat yang sangat singkat di atas badai.

"Saya berdiri di ladang jagung terbuka, sebuah tempat untuk memiliki visual yang baik jauh dari lampu-lampu kota dan pohon."



Sprite atmosfer telah dikenal selama hampir satu abad, namun para peneliti masih belum benar-benar memahami bagaimana, dan mengapa, mereka terbentuk.

Pada bulan Mei, peneliti Penn State University berhasil memodelkan fenomena yang sulit dipahami ini, yang membentuk di atas badai dan muncul dengan bentuk seperti 'ubur-ubur merah' di langit.

Mereka meyakini bahwa sprite terbentuk pada iregularitas plasma dan mungkin berguna dalam penginderaan jauh dari ionosfer yang lebih rendah - daerah yang memfasilitasi komunikasi radio di Bumi.


Foto-Foto Red Sprite Lainnya

Sprite merah ini ditangkap oleh Harald Edens diatas badai di New Mexico pada 18 Juli 2014


Ledakan listrik berwarna merah yang disebut semburan sprite dari awan badai, mencapai hampir ke ruang angkasa.


Sprite merah berbentuk kolom dalam foto diambil 12 Agustus 2013 di atas Red Willow County, Nebraska



Diambil di atas Minnesota, USA Mei 2013, sprite merah ini kemungkinan disusul dengan sebuah petir konvensional pada ketinggian rendah yang sangat kuat. Ditangkap dalam gambar yang sama adalah sebuah rumah dan tiang listrik di latar depan, awan tebal di atmosfer yang lebih rendah, badai petir di cakrawala, sprite merah jauh dan aurora hijau di bagian atas atmosfer dan bintang-bintang jauh dari lingkungan lokal Bima Sakti. Gambar spektakuler ini adalah kasus kedua yang pernah diketahui dari sprite dan aurora berfoto bersama, dan mungkin yang pertama dalam warna yang benar.


Baca Juga:




Popular Posts