Thursday, November 12, 2015

Gelombang-Gelombang Raksasa di Nazare Portugal

Kota pantai dan resor yang cantik Nazaré di pantai barat Portugal tetap ramai sepanjang musim panas dengan wisatawan yang datang ke pantai berpasir yang panjang untuk bersantai, berenang dan surfing. Tapi ketika musim dingin tiba, hanya pencari sensasi paling serius yang tinggal. Pada saat ini, pantai sangat berbahaya. Gelombang besar hingga setinggi 30 meter secara teratur menghantam pantai.



Gelombang monster Nazare ini menarik peselancar gelombang besar dari seluruh dunia, tetapi hingga baru-baru ini, kota dan potensi berselancar ini relatif tidak dikenal di luar Eropa. Nazare menjadi berita utama saat bulan November 2011 ketika peselancar Hawaii Garrett McNamara menciptakan rekor berselancar pada gelombang raksasa setinggi 24 meter dari palung ke puncak gelombang. Pada Januari 2013, McNamara kembali ke Nazare dan memecahkan rekornya sendiri dengan berhasil menunggangi gelombang yang diperkirakan setinggi 30 meter. Kemudian pada bulan Oktober tahun yang sama, peselancar gelombang besar dari Brasil, Carlos Burle, menaiki gelombang yang bahkan lebih besar. Nazaré yang terletak di pantai Atlantik sekarang telah menjadi tempat surfing gelombang besar yang legendaris di dunia.

Gelombang besar yang pecah di Nazaré Portugal.

Bagaimana Nazaré berhasil menghasilkan gelombang ukuran kolosal dengan keteraturan seperti itu? Jawabannya terletak pada geografi bawah laut Nazare yang langka. Tepat di lepas pantai Nazare terdapat jurang bawah laut terbesar di Eropa disebut Nazaré Canyon. Canyon atau ngarai besar ini membentang 125 mil dari dataran abyssal Samudra Atlantik hingga kurang dari setengah mil dari garis pantai, menunjuk ke arah kota seperti anak panah. Pada titik terdalam, lantai ngarai lebih dari 3 mil di bawah permukaan dan naik drastis ke canyon "headwall" yang menjuang antara 30 dan 45 meter di lepas pantai Praia do Norte, yang mana beberapa gelombang terbesar telah diketahui terjadi.

Gelombang berawal di Atlantik Utara dari badai raksasa di musim dingin, dan saat mereka tiba di dekat Nazare energi mereka difokuskan dan diperkuat oleh canyon sempit seperti kaca pembesar memfokuskan energi matahari ke wilayah yang kecil. Dari headwall ke garis pantai, dasar laut yang naik secara tiba-tiba, memungkinkan gelombang naik sangat besar dengan tiba-tiba. Tepat sebelum mencapai garis pantai, laut menjadi cukup dangkal untuk membuat gelombang yang telah diperkuat ini menjadi gelombang raksasa.

Tempat-tempat lainnya yang memiliki gelombang-gelombang di seluruh dunia, seperti Teahupoo di Tahiti, Banzai Pipeline di Hawaii, dan Mavericks di utara California - memiliki geografi bawah laut yang sama.


Peselancar Sebastian Steudtner dari Jerman menaiki gelombang besar, sementara kerumunan orang menyaksikannya dari tebing di Praia do Norte di Nazaré.



Seorang peselancar menuruni gelombang besar di Praia do Norte, Nazare pada tanggal 11 Desember 2014. Pantai Praia do Norte mendapatkan popularitas setelah peselancar gelombang besar dari Hawaii Garrett McNamara memecahkan rekor dunia untuk berselancar di gelombang terbesar di sini pada tahun 2011. 

Massa terlihat menonton di tebing di Praia do Norte. 

Gelombang mencapai mercusuar di Nazaré saat gelombang besar pertama tahun ini tiba. 






Baca Juga:






Source

Popular Posts