Saturday, September 8, 2012

11 Amazing Navigable Aqueducts

Aqueducts (kadang-kadang disebut jembatan air) yang dapat dilayari adalah struktur jembatan yang membawa kanal perairan yang dapat dilayari diatas sungai lainnya, lembah, kereta api atau jalan. Mereka terutama dibedakan oleh ukuran mereka, membawa penampang air yang lebih besar daripada kebanyakan saluran air lainnya. Meskipun saluran air jaman Romawi kadang-kadang digunakan untuk transportasi, namun saluran air tidak umum digunakan untuk transportasi sampai abad ke-17 ketika masalah ketinggian kanal telah terpecahkan dan sistem kanal yang modern mulai muncul.




1. Pontcysyllte Aqueduct, UK

The Pontcysyllte Aqueduct adalah saluran air yang dapat dinavigasi (dilayari) yang mengusung Canal Llangollen melintas diatas lembah Sungai Dee di Wrexham County Borough di utara timur Wales. Selesai pada tahun 1805, dan menjadi saluran air terpanjang dan tertinggi di Inggris, Grade I Listed Building dan Situs Warisan Dunia. Dibangun oleh Thomas Telford dan William Jessop, saluran ini panjangnya 307 m, lebar 3,4 m dan dalam 1,6 m.


Towpath (jalur setapak) dipasang di atas air, dengan satu tepinya terhubung ke pagar. Pengaturan ini memungkinkan air mengalir dengan mudah. Setiap lima tahun ujung-ujung saluran air ini ditutup dan penyumbat di salah satu bentang tertinggi dibuka untuk mengalirkan air kanal ke Sungai Dee di bawahnya, untuk pemeriksaan dan pemeliharaan bak air.




2. Håverud Aqueduct, Sweden

Håverud Aqueduct dianggap sebagai salah satu prestasi engineering terbesar pada masanya. Pada pertengahan 1860an, menjadi jelas bahwa bagian Terusan Dalsland tidak dapat diselesaikan dengan menggunakan pintu air tradisional karena kondisi tanah setempat. Akibatnya saluran logam sepanjang tiga puluh meteran dibangun melintasi Dalsland Waterfall.


Hari ini saluran air merupakan objek wisata dan merupakan titik pertemuan yang unik dari jalur air, jalan dan kereta api. Ada pusat pengunjung populer di sini. Ini adalah titik awal untuk banyak perjalanan perahu di Kanal Dalsland.




3. Magdeburg Water Bridge, Germany

Jerman menghabiskan waktu lebih dari 80 tahun untuk membangun jembatan air sepanjang 918m di atas sungai Elbe dekat kota Magdeburg ini. Para Insinyur kanal pertama kali membangun penghubung dua saluran air tahun 1919, dan pada tahun 1938 perahu angkat Rothensee dan jembatan jangkar berada di tempat, tetapi pembangunan ditunda selama Perang Dunia II. Setelah Perang Dingin membagi Jerman, proyek ini ditunda selama waktu yang tak ditentukan oleh pemerintah Jerman Timur.


Dengan penyatuan kembali Jerman dan pembentukan rute transportasi air utama, membuat jembatan Air menjadi prioritas lagi. Pekerjaan dimulai pada tahun 1997, dengan konstruksi yang menghabiskan waktu selama enam tahun dan biaya €500 juta. Jembatan Air saat ini menghubungkan jaringan pelabuhan darat Berlin dengan pelabuhan di sepanjang sungai Rhine. Struktur bak saluran air dibangun dengan menggabungkan 24.000 ton baja dan 68.000 meter kubik beton. Jembatan Air Magdeburg dibuka pada tahun 2003.




4. Aqueduct Ringvaart Haarlemmermeer, Netherlands

Dekat Roelofarendsveen (sebuah kota di barat Belanda), Kanal Ringvaart melintasi jalan raya A4 melalui sebuah aqueduct. Dibangun pada tahun 1961, sehingga menjadi aqueduct atau saluran air tertua di Belanda. Pada tahun 2006, konstruksi menyelesaikan dua bagian baru: di sisi timur untuk melintasi jalur utara dari jalan raya yang diperlebar; dan di sisi barat untuk melintasi rel kereta api berkecepatan tinggi HSL-Zuid. Aquaduct baru ini panjangnya 1,8 kilometer.




5. Pont du Sart Aqueduct, Belgium
Pont Du Sart selama konstruksi

The Pont du Sart Aqueduct adalah saluran air yang dapat dilayari, yang mengusung Centrumkanaal (saluran di bagian barat Belgia) diatas persimpangan jalan antara N55 dan N535 dekat kota Houdeng-Goegnies.


Bangunan beton ini panjangnya 498 meter dan lebar 46 meter. Pont du Sart Aqueduct berbobot 65.000 ton dan didukung oleh 28 kolom beton, berdiameter tiga meter.




6. Aqueduct Veluwemeer, Netherlands


Veluwemeer adalah aquaduct di jalan N302 dekat kota kecil Harderwijk di Belanda Timur. Jalan ini ini melintas di bawah bagian kecil dari danau Veluwemeer dan pada saat yang sama menghubungkan daratan Belanda ke Flevoland (pulau buatan terbesar di dunia).




7. Briare Aqueduct, France

The Briare Aqueduct membawa Canal Lateral à la Loire di atas Sungai Loire pada perjalanannya ke Sungai Seine di Perancis. Ia menggantikan river-level crossing dari kanal untuk tersambung dengan Canal Briare yang berbahaya pada saat banjir. Antara 1896 dan 2003, ini adalah saluran air terpanjang yang dapat dilayari di Dunia sampai pembukaan Water Bridge Magdeburg.


Saluran air ini dibangun di atas empat belas piers (pondasi). Piers ini mendukung balok baja tunggal pada gilirannya mendukung saluran baja yang berisi lebih dari 13.000 ton air, dengan kedalaman 2,2 meter dan lebar 6 meter,  memungkinkan kapal dengan draught 1,8m untuk menyeberang. Lebar saluran air bersama dengan towpaths adalah 11,5 meter dan panjangnya 662,7 meter.




8. Naviduct Krabbersgat, Netherlands

Pintu air Krabbersgat di Belanda adalah "Naviduct" yang pertama  di dunia. Mega proyek yang unik, terdiri dari pintu air dengan underpass untuk lalu lintas jalan, dibangun untuk menghindari kemacetan bagi baik bagi lalulintas kendaraan dan laulintas kapal.


Struktur besar ini panjangnya 125 meter dan lebar 25 meter. 1.450 m3 tanah telah dipindahkan untuk mengakomodasi 20.000 m3 beton. Naviduct di Enkhuizen ini dibuka pada tahun 2003.




9. Edstone Aqueduct, UK

Edstone Aqueduct adalah salah satu dari tiga aqueduct pada kanal Stratford-upon-Avon yang panjangnya 6 km di Warwickshire. Yang tidak biasa adalah towpaths berada lebih rendah dari kanal. Dengan panjang 145 m, Edstone adalah saluran air terpanjang di Inggris. Melintasi jalan kecil, rel kereta api Birmingham- orth Warwickshire dan juga bekas Alcester Railway.




10. Aqueduct Langdeel, Netherlands

Aqueduct Langdeel terletak di jalan raya N31, dekat kota Leeuwarden di Belanda Utara. Saluran air ini membawa kanal dengan nama yang sama.


Konstruksi dimulai pada tahun 2004, dan pada tahun 2007 saluran air selesai dan dibuka untuk lalu lintas. Saluran air ini berkedalaman 2,78 meter, lebar 25 meter dan panjang 110 meter. Box beton aqueduct terletak pada tiga baris pilar beton.




11. Gouwe aqueduct

Aqueduct Gouwe terletak dekat Gouda di Belanda, membawa sungai Gouwe melintas diatas jalan raya A12 yang menghubungkan Den Haag ke Arnhem.


Kapal pesiar sepanjang 101,5 meter terlihat disini melewati saluran air Gouwe saat berlayar dari Kaag ke Rotterdam. Dapatkah Anda membayangkan melihat kapal ini lewat di perjalanan harian Anda? Benar-benar pemandangan yang menakjubkan!



Baca Juga:








Source

Popular Posts