Foto-Foto dinding batu pasir (sandstone) besar ini tidak diambil di Antelope Canyon di Arizona, melainkan di Keziliya Mountain, sekitar 70 km sebelah utara dari Kuqa di Daerah Otonomi Xinjiang Uygur di China.
Keziliya Grand Canyon, juga disebut
Tianshan Grand Canyon yang terletak di kaki selatan Gunung Tianshan, membentang sepanjang 5,5 km dari timur ke barat dan terbentuk akibat erosi oleh hujan dan angin selama ribuan tahun, sama seperti saudaranya yang lebih besar di Arizona. Ngarai ini memiliki fitur-fitur batu berbentuk aneh, puncak, tebing terjal dan jurang yang dalam. Fitur-fitur tersebut diberi berbagai nama seperti "Skyworth Valley", "Sacred Snake Valley", "Skyscraper Cave Valley", "Rock of tenterhook", "Swan Peak" dan " Lover's Peak".
Lebar ngarai bervariasi, dan titik terluasnya memiliki lebar 50 meter, sementara yang tersempit lebarnya 0,4 meter, hampir tidak cukup dilewati manusia. Dan kedalaman rata-rata ngarai ini adalah 1600 meter.
"
Keziliya" adalah bahasa Uighur yang berarti tebing merah. Karena medannya yang unik, di dalam ngarai akan terasa hangat selama musim dingin dan sejuk di musim panas. Di tebing yang berjarak 1,4 km jauhnya dari mulut ngarai, ada sebuah gua "Seribu Buddha" dari Dinasti Tang di mana lukisan dan karakter Cina pada tiga sisi dinding gua masih terlihat jelas, warna-warni dan tajam.
Baca Juga:
Source: