Seekor ular python besar membelit dan menelan seorang laki-laki India, yang mabuk dan tertidur di dekat sebuah toko minuman keras. Ular itu tidak bisa bergerak setelah makan malamnya yang luarbiasa," kata berita tersebut.
"Insiden ini terjadi di negara bagian Kerala, di barat daya India. orang mabuk sedang tak sadarkan diri di dekat toko, ketika python mendekatinya, membelitnya dan menelannya bulat-bulat. keesokan paginya, warga setempat menemukan python raksasa kembung di ambang pintu toko. Orang-orang harus membunuh ular tersebut untuk mengeluarkan tubuh pemabuk tersebut".
Dan ternyata berita diatas dikutip dari tweet seseorang dan tweet tersebut telah di retweet sebanyak lebih dari 15000 kali.
Namun, Tunggu dulu! ternyata juga, foto tersebut telah muncul di internet sejak beberapa tahun terakhir dengan cerita yang berbeda-beda sebelumnya.
Phyton ini menelan orang di China pada Agustus 2012, kemudian merayap ke Indonesia dan menelan orang Indonesia pada Januari 2013, Tak puas dengan orang Asia, phyton ini lalu melanjutkan perjalanan kulinernya ke Afrika Selatan dan menelan seorang wanita tak dikenal di Afrika Selatan, dan Akhirnya balik ke Malaysia untuk menelan seorang anak berumur 4 tahun di Malaysia di bulan Oktober!
Tampaknya Ular ini benar-benar seekor pembunuh berantai!!! ... hehehe
Jadi Foto Ular tersebut telah beredar secara online selama sedikitnya dua tahun dengan cerita yang berbeda-beda dan inilah salah satu ciri berita Hoax!
Tidak jelas apa yang di makan ular itu hingga kembung, dan AMJG juga belum memeriksa foto diatas apakah hasil rekayasa atau tidak. Namun yang jelas itu bukan manusia dewasa.
Tapi ada satu hal yang perlu diluruskan disini. Banyak situs yang mengatakan ular besar meskipun dikenal menyerang manusia, mereka tidak mampu menelan manusia dewasa bulat-bulat. AMJG bisa tegaskan bahwa ular-ular besar seperti phyton, boa dan anaconda memang mampu menelan manusia dewasa! Namun belum pernah ada berita (resmi) tentang itu. Ular besar cukup mampu membuka rahang cukup lebar untuk melewati bahu seorang pria dewasa.
Jadi berita ini tampaknya hanyalah HOAX! Mekipun ada juga yang membuat videonya ...
Baca Juga:
Dari berbagai Sumber